Pesona Budaya Internasional di Kalimantan Timur

Delegasi Amerika Serikat di EBIFF 202

UPDATEINDONESIA.COM- Kalimantan Timur kembali menjadi saksi kemegahan budaya dunia melalui Festival Budaya Internasional bertajuk East Borneo International Folklore Festival (EBIFF). Festival ini diawali dengan pawai kirab budaya yang meriah, membentangkan pesona budaya dari berbagai belahan dunia di tengah keramahan bumi Kalimantan, Jumat (26/7/2024).

Pawai kirab budaya dimulai dari Taman Samarendah dan berakhir di Kantor Gubernur Kaltim, menciptakan jalur penuh warna yang mempertemukan keragaman dan persatuan. Kirab budaya ini tidak hanya menjadi ajang parade, tetapi juga sebagai wadah untuk memperkenalkan kekayaan budaya dari peserta EBIFF melalui berbagai pertunjukan yang menawan.

Pj Gubernur Kalimantan Timur, Akmal Malik menyebut EBIFF adalah festival budaya internasional yang bertujuan untuk mempromosikan budaya dan pariwisata Kalimantan Timur. “Event ini digagas untuk menghadirkan festival budaya yang memukau dari berbagai penjuru nusantara dan mancanegara. Seperti delegasi Hungaria, Mesir, Jepang, Korea Selatan, Polandia, dan Amerika Serikat,” ungkapnya.

Selain itu, terdapat pula pertunjukan seni dari seluruh komunitas seni di Indonesia. Paguyuban Keroan Kutai Bersatu, Pinrang Sulawesi Selatan, Sanggar Apau Punyaat, DKI Jakarta, Sulawesi Tenggara, Bangka Belitung, Balikpapan, Samarinda, Sulawesi Utara, Kalimantan Utara, Gendang Beleq, Kulon Progo DIY, Kutai Kartanegara, dan Penajam Paser Utara turut ambil bagian.

Kepala Dinas Pariwisata Kaltim, Ririn Sari Dewi mengungkapkan bahwa EBIFF akan berlangsung selama lima hari, mulai dari tanggal 26 hingga 30 Juli 2024. Acara ini tidak hanya menjadi ajang pertunjukan budaya, tetapi juga menjadi sarana untuk mempererat hubungan antarbangsa melalui kebudayaan.

“Partisipasi dari enam negara serta berbagai paguyuban kedaerahan, sanggar seni budaya, dan delegasi dari berbagai provinsi di Indonesia. Keikutsertaan mereka menjadi simbol persatuan dan keragaman budaya,” ungkap Ririn Sari Dewi.

Festival ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk mempererat hubungan budaya antar negara serta menambah wawasan masyarakat tentang keragaman budaya dunia. EBIFF 2024 bukan sekadar festival budaya, melainkan sebuah perayaan inspiratif yang mengajarkan nilai-nilai persatuan, keragaman, dan kebanggaan terhadap warisan budaya dunia. Mari kita jaga semangat ini dan terus lestarikan budaya kita. (*)